LUVI HERBAL - Gangguan
lambung seringkali disebabkan oleh makanan dan minuman yang kita
konsumsi sehari-hari, hal ini bisa saja dipicu oleh jenis makanan itu
sendiri yang memang dapat menyebabkan gangguan lambung, atau juga
diakibatkan pengolahan maupun penyimpanan makanan yang tidak tepat.
Ciri utama gangguan lambung adalah perut kembung, sering bersendawa dan rasa tidak nyaman usai makan. Makanan yang kurang baik sering menjadi penyebab gangguan lambung. Karena itu memilih makanan bisa menjadi cara pencegahan gangguan lambung. Pengolahan makanan yang tidak benar merupakan pemicu umum gangguan pencernaan. Memasak makanan dengan suhu terlalu tinggi misalnya, bisa menghancurkan enzim alami dalam makanan mentah. Hilangnya enzim yang membantu proses pencernaan ini pun bisa memicu penuaan dini. Makanan yang Dapat Menyebabkan Gangguan Lambung Berikut adalah beberapa jenis makanan yang dapat menyebabkan gangguan pada lambung: 1. Tomat
Tomat bisa menyebabkan iritasi
kerongkongan, yang menyebabkan gejala refluks asam, mulas atau membuat
mulas lebih buruk. Rasa asam pada buah berwarna merah ini bisa
merangsang produksi asam ekstra pada pencernaan dalam perut.
Akibatnya, asam bisa kembali ke kerongkongan, memperparah kerongkongan sensitif, bahkan bisa merusak lapisan kerongkongan. Tomat yang dikemas dalam bentuk saus atau pasta juga bisa memiliki pengaruh yang sama bagi mereka yang memiliki masalah gangguan lambung. 2. Peppermint
Di balik manfaatnya, peppermint bisa
menyebabkan gejala peningkatan mulas. Efek ini muncul dari semua makanan
mengandung mint, seperti teh peppermint, bahkan permen karet dan permen
peppermint pereda hidung tersumbat.
Mint meningkatkan kemungkinan refluks asam karena melemaskan otot yang terletak di ujung kerongkongan, sehingga membuat asam dari perut kembali ke pipa makanan. 3. Kacang-kacangan
Kandungan oligosakarida dapat
menghasilkan gas di usus. Oligosakarida merupakan sejenis gula kompleks
yang terdiri dari molekul besar bagi usus kecil. Selain itu, tubuh tidak
dapat memecah gula kompleks ini karena tidak memiliki enzim untuk
melakukannya.
4. Brokoli
Para ahli gizi menyebutkan bahwa brokoli
adalah sayuran yang memproduksi gas. Bagi mereka yang memiliki gangguan
pada usus besar, brokoli dapat menyebabkan gangguan lambung dan perut.
Makanan berserat larut, yang tidak rusak hingga mencapai usus besar, ini
juga mengandung raffinose, gula kompleks yang menghasilkan gas seperti
pada kacang-kacangan.
5. Kubis
Kubis adalah sayuran sehat yang bisa
dinikmati kapan pun tanpa mengenal musim. Namun setali tiga uang dengan
brokoli, sayuran ini juga bisa menyebabkan perut kembung yang
menyakitkan. Coba hindari konsumsi makanan ini untuk mengurangi rasa
kembung di perut.
6. Makanan berlemak
Makanan tinggi lemak, termasuk makanan
yang digoreng, dapat meningkatkan gejala asam lambung. Makanan berlemak
memakan waktu lebih lama untuk larut dalam tubuh, sehingga tertahan di
perut untuk jangka waktu lama.
Akibatnya, tubuh secara otomatis menghasilkan asam lambung ekstra untuk membantu pencernaan. Perlu diketahui bahwa makan terlalu banyak juga akan menyebabkan keterlambatan dalam pencernaan dan akan merangsang lambung untuk mengeluarkan asam lebih. Berikan kesempatan kepada usus Anda dengan lebih memilih makanan yang dipanggang atau dikukus daripada digoreng. Gunakan minyak sayur untuk memasak dan pilih produk susu rendah lemak. 7. Makanan berbumbu
Makanan Asia seperti Indonesia, India,
China, dan Thailand terkenal gurih karena menggunakan banyak rempah.
Meskipun ada beberapa orang yang mampu makan banyak makanan pedas, tapi
ada pula yang tidak tahan terhadap pedas sehingga mudah mengalami
gangguan pencernaan, mulas dan diare, terutama setelah makan besar.
8. Makanan asam
Tidak semua orang mampu makan makanan
asam seperti tomat, jeruk, dan cuka. Bagi mereka yang sensitif akan
mudah mengalami mulas atau sakit perut. Adapun minuman yang mengandung
kafein seperti teh, kopi, dan soda juga tergolong asam. Konsumsi minuman
itu harus dibatasi jika Anda memiliki perut sensitif. Cobalah teh
herbal sebagai gantinya.
9. Makanan yang mengandung sorbitol
Bahan ini digunakan sebagai pemanis
buatan pada beberapa makanan diet dan permen karet. Sorbitol juga
ditemukan secara alami dalam plum, apel, dan buah persik. Namun, juga
bisa menyebabkan kram perut, angin dan diare.
Minuman Yang Dapat Menyebabkan Gangguan Lambung Berikut adalah beberapa jenis minuman yang dapat menyebabkan gangguan pada lambung: 1. Kopi
Asam dalam kopi dapat mengiritasi
lapisan lambung, yang dapat menyebabkan produksi asam klorida
berlebihan. Ini memicu gangguan lambung dan pencernaan, terutama bagi
mereka yang rentan terhadap mulas.
2. Produk susu
Manusia adalah satu-satunya spesies yang
terus minum susu setelah disapih, dan banyak orang kehilangan kemampuan
untuk mencerna laktosa (gula susu) saat mereka tumbuh menjadi dewasa.
Intoleransi laktosa disebabkan oleh kekurangan dari enzim laktase, yang dihasilkan oleh sel-sel yang melapisi usus kecil. Akibatnya tubuh tidak bisa mencerna makanan dengan baik dan menghasilkan banyak gas. 3. Minuman dingin
Pencernaan bergantung sepenuhnya pada
asam lambung dan enzim pencernaan. Sangat disarankan mengasup minuman
panas, seperti teh atau air panas dengan lemon, setelah makan atau
mengonsumsi minuman dingin. Minuman es dingin dapat menonaktifkan enzim
pencernaan, dan menyebabkan gangguan lambung dan pencernaan.
4. Cokelat
Cokelat terbukti memiliki manfaat
kesehatan, termasuk mengurangi risiko stroke dan jantung. Tapi Anda juga
perlu waspada karena cokelat dapat menyebabkan gangguan lambung dan
pencernaan. Cokelat mengandung kafein, agen lain yang mendorong perut
untuk menghasilkan kelebihan asam.
Cokelat mengandung konsentrasi theobromine, senyawa yang terjadi secara alami di banyak tanaman seperti kakao, teh dan tanaman kopi. Dan senyawa ini memiliki kemampuan untuk mengendurkan otot sfingter esofagus, membiarkan asam lambung naik ke kerongkongan. 5. Minuman beralkohol
Dalam jangka pendek, minum alkohol
terlalu banyak dapat menyebabkan mulas, mual, sakit perut, dan muntah.
Dalam jangka panjang, minum alkohol melebihi batas dapat merusak
kerongkongan, lambung, pankreas, hati, dan usus.
|
Jumat, 19 Oktober 2012
Beberapa Jenis Makanan dan Minuman Penyebab Gangguan Lambung
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
0 komentar:
Posting Komentar